Manusia memang tak dapat dipisahkan dari yang namanya belanja. manusia selalu mengagungkan pola hidup konsumtif, dan memang sudah kodrat manusia sebagai makhluk yang tak pernah puas, ketika barang yang satu terbeli, akan muncul keinginan untuk membeli barang lainya. Oleh karna itu maka tak heran jika usaha perbelanjaan selalu laris diserbu para manusia. Di berbagai belahan dunia ini, ada berjuta-juta kawasan perbelanjaan yang menawarkan berbagai barang mulai dari kelas rendahan sampai kelas tinggi yang harganya sampai jutaan rupiah.
Dan enurut buku keluaran national Geographic yang berjudul The 10 Best of Everything, ada 10 kawasan perbelanjaan terbaik yang ada di dunia ini, yaitu :
Dan enurut buku keluaran national Geographic yang berjudul The 10 Best of Everything, ada 10 kawasan perbelanjaan terbaik yang ada di dunia ini, yaitu :
1. Bahnhofstrasse, Zürich, Swiss
The Bahnhofstrasse, sebuah kawasan perbelanjaan di Zürich adalah shopping venue yang menakjubkan, di sebuah jalanan sepanjang 1,4 kilometer ini, Anda akan menemukan banyak tempat perbelanjaan papan atas Swiss. Mulai dari store pakaian rancangan desianer-desainer terkenal, sepatu, bulu, aksesoris, keramik, perhiasan. Dan, tentu saja, jam tangan Swiss.
The Bahnhofstrasse, sebuah kawasan perbelanjaan di Zürich adalah shopping venue yang menakjubkan, di sebuah jalanan sepanjang 1,4 kilometer ini, Anda akan menemukan banyak tempat perbelanjaan papan atas Swiss. Mulai dari store pakaian rancangan desianer-desainer terkenal, sepatu, bulu, aksesoris, keramik, perhiasan. Dan, tentu saja, jam tangan Swiss.
2. Rodeo Drive, Beverly Hills, California
Rodeo Drive berhasil dikemas dalam kemewahan yang cukup berani untuk memenuhi syarat sebagai salah satu kawasan perbelanjaan paling glamor dan mahal di dunia. Kawasan ini adalah pusat pertokoan store yang menjual berbagai produk butik model Eropa dan Amerika, dengan pemandangan malam yang indah, air mancur, dan lampu-lampu jalan yang romantis, menjadikan Rodeo sebagai tempat favorit belanja para selebritis.
3. Laugavegur, Reykjavík, Islandia
Jalanan di sepanjang pusat kota Reykjavík ini adalah pusat perbelanjaan utama di Islandia. banyak butik pakaian dan toko-toko yang menawarkan berbagai aksesoris, barang kulit, kosmetik, pakaian, buku, musik, dan pakaian hasil rajutan buatan tangan terbaik dan barang-barang wol. Jika Anda membeli baju dari salah satu rumah mode lokal di pertokoan ini, maka yakinlah itu adalah produk asli.
4. Ginza, Tokyo, Jepang
Ginza, adalah tempat yang tak boleh anda lewatkan jika anda berwisata ke Jepang. Kawasan ini terdiri dari delapan blok, merupakan daerah perbelanjaan yang paling eksklusif Tokyo. Di sini, kalian bisa menemukan berbagai barang kesenian khas jepang, baju, accesoris, mainan asli buatan Jepang, dan masih banyak lagi. Dan Harga yang dipatok untuk barang-barang yang dijual di kompleks ini memang bukan harga main-main, hampir semuanya dalam jutaan. Bahkan saking eksklusifnya pertokoan Ginza, Dulu presiden Soekarno selalu belanja di Ginza jika sedang mengadakan pertemuan di Jepang.
5. Fifth Avenue, New York City New York
Fifth Avenue adalah pusat perbelanjaa yang menjual berbagai pakaian bermerk seperti Ferragamo, Harry Winston, Versace, Emanual Ungaro, Gucci, Henri Bendel, Tiffany, Steuben, Christian Dior, dan masih banyak lagi. Hal ini membuat New York's Fifth Avenue menjadi surganya kawasan belanja. Apalagi di sepanjang jalan selalu ada pemandangan-pemandangan malam kota New York. Saking mewahnya, bahkan bisa Berjalan kaki di trotoar yang ramai di Fifth Avenue merupakan suatu kehormatan dan kebanggan tersendiri.
6. Magnificent Mile, Chicago, Illinois
Kawasan perbelanjaan yang Hanya berjarak beberapa kilometer dari Danau Michigan ini banyak menampilkan keglamoran sebuah pusat pertokoan, North Michigan Avenue adalah rumah bagi produk-produk ternama seperti Gucci, Neiman Marcus, Lord & Taylor, Brooks Brothers, dan Hermes, serta Bigsby & Kruthers, Di akhir pekan, kawasan perbelanjaan ini selalu disesaki ribuan cloth hunter yang datang dari seluruh dunia.
7. Avenue Montaigne, Paris, Perancis
Avenue Montaigne, terletak di segitiga emas antara Champs Élysées dan Sungai Seine, merupakan jalan paling mewah di Paris. Dipenuhi dengan berbagai store yang menjual butik rancangan Bulgari, Louis Vuitton, Emmanuel Ungaro, Guy Laroche, Christian Dior, dan Nina Ricci, menjadikan kawasan ini menjadi surga bagi para wanita pendamba kemewahan dan keglamoran.
8. Avinguda Diagonal, Barcelona, Spanyol
Kawasan ini terkenal di dunia fashion sebagai rumah, perhiasan, dan line art galeri, Kawasan pertokoan yang membujur sepanjang 3 mil atau sekitar 5 kilometer di pusat kota barcelona ini adalah salah satu pusat fashion dunia. Di sini, anda bisa menemukan produk asli Passeig de Gracia, Via Augusta, serta carrer de Tuset. Di ujung jalan ini kalian juga bisa menemukan cafe-cafe eksklusif yang dibalut dengan suasana kuno dan modern yang berpadu dalam suasan gothic spanyol yang pastinya tiada duanya.
9. Via Monte Napoleone, Via della Spiga, & Galleria Vittorio Emanuel, Milan, Italia
Milan adalah surga pusat fashion dan gaya, maka tak heran jika kawasan Via Monte Napoleone, Via della Spiga, & Galleria Vittorio Emanuel menjadi kawasan elit di dunia perbelanjaan. Di sini, kalian bisa menemukan 9 Peck, yaitu departement store paling terkenal di Milan. Suasana glamor benar-benar nampak di kawasan perbelanjaan ini, ditambah lagi dengan parade catwalk di kawasan ini menambah kesan fashion yang kental.
10. Bond Street London, Inggris
Bond Street adalah rumah bagi toko-toko yang menjual berbagai barang seni khas britania serta fashion mewah. Disini, anda bisa menemukan pakaian rancangan desainer terkenal, parfum, karya seni dan barang antik, perhiasan, dan banyak lagi Royal pemegang Waran (pemasok untuk keluarga kerajaan). Kawasan perbelanjaan yang sudah ada sejak 1850-an ini memang merupakan kawasan elit. Sudah banyak tokoh seniman, politisi, pemain bola, dan selebritis yang berbelanja disini.
bagaimana? Apakah anda tertarik untuk mengunjungi salah satu kawasan perbelanjaan di atas?